Cara Koneksi Wifi.id

Cara koneksi wifi.id atau Speedy Instan@wifi.id :
1. Koneksikan terlebih dahulu ke SSID wifi.id
2. Buka Browser Google Chrome/ Mozilla Firefox. Tinggal browsing aja pasti masuk portal wifi.id. Contoh: www.speedyinstan.com www.telkomspeedy.com > langsung masuk portal gambar dibawah
Tampilan wifi.id

Tampilan wifi.id
3. Gosok Voucher Speedy Instan dan masukan username dan password
Voucher Speedy Instan
4. kalau sudah masuk > klik button Browsing
Klik Browsing
Oke Browsing
Keterangan: Kalau menggunakan Google-Chrome di membuka jendela pop up sendiri untuk Login. Jika selesai browsing jangan lupa untuk Logout. Karena agar bisa dipakai kembali. Untuk masa aktif Voucher Speedy Instan 24 jam 1 hari.

Jika ada yang menemui wifi.id yang belum konek dan ingin di koneksikan lapor ke 147 minta untuk pelurusan vlan. Biasanya wifi.id dan sejenisnya itu membutuhkan ip 10/36 dari Telkom.
Untuk seting PVC 4: VPI 7 VCI 77

9 komentar:

Teknologi DSL


Teknologi DLC digunakan untuk mengurangi jumlah kabel yang digunakan pada jaringan kabel dan mengatasi masalah kiileija di jaringan, misahrya banyaknya kabel yang rusak karena waktu, pekerjaan penggalian untuk konstruksi kabel yang sulit dan terbatas serta mahalnya biaya jaringan kabel dan pemeliharaannya.

Jenis-jenis DSL
Teknologi DSL terdiri antara lain ADSL, HDSL, SDSL, dan VDSL. Masing-masing kelompok DSL mempunyai spesifikasi sebagai berikut:
1. ADSL (Asymmetrical Digital Subscriber Line)  yang sering kita gunakan bagi pelanggan telkom, memiliki laju downstream 1.5 - 9 Mbps dan upstream 16 - 640 Kbps. Transmisi ADSL bekerja pada jarak sampai 18.000 kaki (5,48 Km) pada sepasano kawat tembaga pilin (Single Twisted Pair). ADSL sangat cocok untuk digunakan akses internet.
2. HDSL (High Data Rate Digital Subscriber Line), tidak seperti ADSL, HDSL ini bersifat simetrik, memberikan kecepatan 1,544 Mbps disetiap jalurnya pada dua pasang kawat tembaga pilin. Jarak 12.000 kaki (3,65 Km). digunakan koneksi PBX, jaringan antar sentral, server-server internet dan jaringan data pribadi
3. SDSL (Single Line Digital Subscriber Line), untuk keceptan sama dengan HDSL berjarak 3 Km. Apikasinya adalah seperti pada residensial video converencing atau kabel LAN jarak jauh.
4. VDSL (Very High Data Rate Digital Subscriber Line) bersifat Asimetrik. jarak 1,37 Km. kecepatan 13 - 52 Mbps (High Definition Television)

0 komentar:

Jaringan Akses Telepon

Jaringan Akses Telepon
Jaringan Akses adalah jaringan yang menghubungkan pelanggan dengan sentral telepon. Jaringan ini adalah dasar jaringan telepon, karena pada dasarnya jaringan telekomunikasi adalah gabungan dari beberapa jaringan akses.
Jaringan akses Bering juga disebut sebagai Outside Plan (OSP), beberapa istilah juga sering disebut sebagai Jaringan Lokal Akses. Ada empat jaringan akses yang digunakan dalam telekomunikasi, yakni :
Jaringan Lokal Akses Kabel (Jarlokab atau Jarkab), yaitu jaringan yang menggunakan kabel tembaga sebagai media transmisinya. Jaringan kabel adalah jaringan yang paling lama dan paling banyak digunakan. Peningkatan jaringan ini menggunakan teknologi penggandaan seperti Pair Gain dan xDSL. Jaringan Lokal Akses Radio (Jarlokar), yaitu jaringan yang menggunakan radio sebagai media aksesnya. Teknologi terdiri dari radio wireless (Wireless Local Loop, WLL), Cordless dan radio Point To Point.

Jaringan Lokal Akses Fiber Optik (Jarloka fl, jaringan ini menggunakan serat opti sebagai medianya. Aplikasinya terdiri dari FTTZ, FTTC, FTTB, FTTO dan FTTH.

Jaringan Akses Hibrid, jaringan ini menggunakan media transmisi gabungan, aplikasinya antara lain teknologi HFC, PON dll

Konfigurasi Jaringan Kabel Telepon
Jaringan kabel yang menghubungkan sentral telepon ke pelanggan menggunakan kabel tembaga dengan jumlah 1 pasang (pair) untuk 1 pelanggan. Kabel ditarik dari MDF (di sentral) melalui konstruksi kabel primer (terdiri dari manhole dan duct) dan diterminasi ke titik distribusi skunder (RK), yang kemudian didistribusikan ke rumah penduduk melalui tiang dan Distribution Point (DP). Dari DP ditarik ke rumah menggunakan drop wire dan diterminasi dilokasi tertentu di rumah. Selanjutnya dengan menggunakan IKR/G jaringan dihubungkan dengan pesawat telepon.


0 komentar:

Sebcriber Line Interface


Tugas pencatuan ini dilakukan oleh Interface pelanggan yang disebut sebagai Subcriber Line Interface. Sinyal yang berasal dari pesawat telepon akan diterima sentral melalui SLIC. Sinyal dua arah ini
kemudian akan dipisahkan oleh SLIC menjadi sinyal kirim dan terima yang kemudian akan diproses
oleh perangkat PCM. Dari perangkat PCM sinyal diproses lebih lanjut ke switching sistem. Perangkat PCM dan switching akan dibicarakan pada bab lebih lanjut.
Pada Subcriber Line Interface Card (SLIC) terdapat beberapa proses yang disebut sebagai BORSCHT. BORSCHT singkatan dari Battery feed, Overvoltage protection, Ringing, Supervision, Coding, Hybrid dan Test.
Battery feed memberikan tegangan sebesar 48 V ke jalur telepon. Hal yang paling penting adalah mengusahakan agar komponen harmonisa dari sumber tegangan tidak masuk ke jalur telepon, caranya adalah dengan menambahkan induktor. Gambar 1.7 berikut ini adalah rangkaian yang disederhanakan dari battery feed sentral.
Overvoltage protection berguna untuk melindungi perangkat sentral dari tegangan lebih, petir misalnya. Proteksi yang dilakukan SLIC terdiri dari primary protection dan secondary protection. Primary protection menggunakan device MOV (Metal Oxide Varistor) atau menggunakan gas tube protector dan ditanahkan ke bumi, sedangkan secondary protection menggunakan rangkaian internal dan ditanahkan ke chasis. Proteksi ini menahan overvoltage sekitar 500 - 1000 Volt.

Ringing dan supervision digunakan untuk pensinyalan antara sentral dengan pesawat telepon, juga menyediakan kanal pengontrolan dari switching. Coding menangani pembentukan sinyal PCM dan 
berinteraksi dengan perangkat PCM.
Rangkaian yang utama untuk mengkonversikan jalur 2 kawat menjadi 4 kawat adalah hibrid. Konversi 2 kawat menjadi 4 kawat dilakukan untuk memisahkan antara sinyal kirim dan sinyal terima. Hal ini sangat penting dan berkaitan dengan sistem transmisi dan switching digital. Trafo banyak digunakan sebagai pembentuk rangkaian hibrid. Rangkaian hibrid yang baik memiliki sekitar 3,5dB dan memiliki isolasi antara sinyal kirim dan terima sekitar 30dB. Berikut ini contoh rangkaian hibrid yang sederhana.

0 komentar:

Perangkat Telepon


Pada dasarnya pesawat telepon standar merniliki bagian-bagian antara lain:
1. Network block, terdiri dari rangkaian yang memisahkan antara input dari mikropon dan'output ke speaker serta rangkaian antiside tone.
2. Standar dial, yaitu papan dial yang digunakan untuk memilih alamat tujuan yang akan dihubungi. Papan dial ini terdiri dari jenis push button maupun rotary dial.
3. Ringer, terdiri atas ranghaian bel yang akan berbunyi saat telepon dihubangi.
4. Handset, yaitu tempat meletakkan komponen mikropon dan speaker.
5. Hook switch, switch yang berfungsi untuk mengaktifkan telepon. Hook switch berhubungan dengan peletakan handset.

Mikropon sebagai alat input sinyal suara dan speaker sebagai alat output untuk mendengar suara lawan bicara diletakkan pada handset telepon. Kemudian keduanya dihubungkan ke network block. Network block terdiri dari rangkaian anti sidetone dan rangkaian induksi (duplex coil). Rangkaian antiside tone berfungsi sebagai peredam agar suara pembicara tidak terdengar lebih besar dari suara lawan bicara. Sedangkan rangkaian induksi digunakan untuk mencegah tegangan DC 48V masuk ke mikropon dan speaker serta sebagai konversi duplex. Ringer dan rangkaian dial dihubungkan secara paralel ke line telepon. Hook switch diletakkan agar dapat mendeteksi saat kondisi on hook maupun off hook.

0 komentar:

Sistem Telepon

Gambar Telepon
Telepon secara konvensional adalah untuk komunikasi suara, namun demikian telah banyak telepon yang difungsikan untuk komunikasi data. Pembahasan berikut ini akan ditekankan pada penggunaan telepon sebagai komunikasi suara. Pada dasarnya pesawat telepon terdiri dari alat pengirim suara (mikropon) dan alat penerima suara (speaker). Pesawat ini dihubungkan dengan sentral telepon menggunakan sepasang kabel tembaga yang dikenal sebagai saluran 2 kawat. Untuk mengaktifkannya, pesawat telepon dicatu tegangan oleh sentral telepon. Tegangan telepon dicatu dari sentral sebesar 48V. Tegangan ini dipilih agar cukup untuk mencatu pesawat telepon sampai beberapa kilometer, sehingga rugi-rugi tegangan pada saluran 2 kawat tidak mempengaruhi kerja pesawat telepon. Selain itu tegangan ini cukup aman bagi manusia ( tegangan di bawah 50V tergolong aman). Tegangan 48V juga mudah dihasilkan dari baterai (4x12V) yang digunakan sebagai catu daya back up di sentral.

Di beberapa tempat tegangan yang digunakan bervariasi dalam range 36V sampai 60V. Sedangkan pada perangkat PABX ada yang menggunakan tegangan 24 Volt Dari sentral telepon, tegangan melalui berkisar 2000 sampai 4000 ohm (tidak termasuk tahanan pesawat telepon). Tahanan minimal  pesawat telepon pada kondisi on hook (tidak aktif) adalah 30.000 Ohm, sedangkan pada kondisi off hook (aktif) minimal 200 Ohm. Sedangkan arus yang mengalir pada saat off hook berkisar 20-50 mA.

Sinyal suara dari pesawat telepon dibatasi antara frekuensi 400 Hz sampai 3400 Hz. Pembatasan frekuensi rendah disebabkan adanya penggunaan komponen transformator dan kapasitor dalam rangkaian, juga menghindari harmonisa frekuensi tegangan listrik 60 Hz. Sedangkan pembatasan frekuensi tingginya atas pertimbangan pada sisi transmisinya.

Jenis-Jenis Nada Telepon
Agar pesawat telepon dan sentral dapat berhubungan, diperlukan pensinyalan (signalling). Pensinyalan antara sentral dengan pesawat telepon meliputi dialling tone, dial, ringing back tone, busy tone, reorder tone, ringing tone dan call waiting.

a. Dialing Tone (Nada Pilih)
Dialing Tone adalah nada yang dikirimkan oleh sentral ke pesawat telepon sebagai tanda jaringan tersedia dan siap untuk digunakan. Nada ini dikirimkan pada saat pemakai telepon mengangkat handset telepon (telepon tidak dalam keadaan berdering). Nada ini adalah nada kontinyu dengan frekuensi 350 Hz dan 440 Hz atau 600 Hz dan 120 Hz, dengan besar -13 dBmO.

b. Dial (Rotary Dial, Push Button Dial)
Ketika pemakai telepon menekan nomor tertentu, pesawat telepon tersebut mengirimkan nomor dial ke sentral. Nomor dial yang dikirimkan oleh pesawat telepon dapat berbentuk pulsa-pulsa (Rotary Dial System) maupun pasangan nada berfrekuensi tertentu (Push Button Dial).
Pada Rotary Dial System, nomor-nomor pada pesawat telepon berupa piringan berputar atau rangkaian lojik yang menghasilkan pulsa-pulsa. Lebar setiap pulsa adalah 10 millidetik. Pada Push Button System, nomor-nomor pada pesawat berupa switch lembut yang mudah ditekan. Pesawat akan menghasilkan sinyal sinyal dengan dua frekuensi yang berbeda. Sistem ini disebut juga Two Tone Dialling atau Dual Tone Multi Frequency (DTMF). Seperti yang ditunjukkan oleh Dari gambar di atas, setiap nomor terdiri dari 2 pasang frekuensi (low band dan high band)

c. Ringing Back Tone (Nada Panggil Balik)
Nada ini dikirimkan oleh sentral ke pesawat telepon pemanggil, jika nomor pelanggan yang
dipanggil telah berdering. Nada akan berhenti jika pelanggan mengangkat pesawat teleponnya. Nada
ini berfrekuensi 440 dan 480 Hz sebesar -19 dBmO, dengan kondisi 2 detik hidup (ON) dan 4
detik mati (OFF).

d. Busy Tone (Nada Sibuk)
Busy Tone akan dikirimkan sentral ke pesawat telepon pemanggil jika saluran yang tersedia sibuk
ataupun pesawat pelanggan yang dituju sedang sibuk. Nada akan berhenti jika pesawat telepon
pemanggil diletakkan kembali. Frekuensi yang digunakan 480 Hz dan 620 Hz dengan besar -24
dBmO. Nada terputus putus pada selang waktu 0,5 detik.

e. Reorder Tone (Nada Gangguan)
Nada ini akan dikirimkan sentral telepon ke pesawat telepon pelanggan jika terjadi gangguan, seperti
putus, hubungan singkat dan sebagainya. Nada gangguan berupa nada kontinyu yang berfrekuensi
480 dan 620 Hz dengan selang interupsi 0,5 detik.

f. Ringing Tone (Nada dering)
Ringing tone dikirimkan sentral ke pesawat telepon pelanggan yang dipanggil. Sinyal ini
mengaktifkan bel pada pesawat telepon. Sinyal berfrekuensi antara 20 sampai 40 Hz dengan
tegangan antara 40V sampai 150V.

g. Call Waiting (Nada Tunggu)
Call waiting menandakan adanya interupsi atau panggilan lain saat telepon sedang off hook. Nada
ini befrekuensi 440 Hz sebesar -13dBmO, dengan durasi 0,3 detik dan berselang setiap 10 detik.

1 komentar:

Speedy Monitoring

    Speedy Monitoring adalah layanan monitoring suatu tempat atau lokasi jarak jauh menggunakan IP Camera yang terhubung dengan speedy. Monitoring ini dapat diakses melalui jaringan internet dimanapun anda berada. Anda dapat mengawasi kondisi rumah, kantor, hotel, kos-kosan, ataupun tempat usaha melalui komputer, smartphone atau tablet.
   Merupakan Layanan yang menawarkan jasa Full web-based surveillance dimana pengguna dapat melakukan akses live dan recorded video menggunakan web browser yang terhubung ke internet. Speedy Monitoring menyediakan media penyimpanan yang ditangani secara terpusat sehingga pengguna hanya perlu menyediakan kamera. Pengguna tidak direpotkan lagi dengan urusan penyediaan penyimpanan data dan penyediaan server.

Feature:
1. Live View adalah layanan ini Anda dapat melakukan pengamatan atau monitoring secara langsung (live) terhadap lokasi yang telah dipasangi IP Camera.
2. Online (Offsite) Storage adalah Layanan Speedy Monitoring menyediakan fasilitas penyimpanan secara terpusat sehingga Anda tidak perlu menyediakan atau melakukan instalasi server. Dengan ini, Anda tidak perlu bersusah payah kembali ke rumah hanya untuk mengecek hasil rekaman, karena Anda dapat mengaksesnya dari mana saja dan kapan saja.
3. Web-based interface adalah antarmuka berbasis web memungkinkan Anda dapat menikmati layanan Speedy Monitoring cukup dengan menggunakan web browser.
4. Auto Record adalah merekam video dari IP Camera Anda baik secara regular maupun otomatis. Anda dapat mengatur schedule untuk IP Camera sehingga bisa secara otomatis merekam video setiap 5 menit, sepanjang hari, atau regular yaitu pada waktu dan hari tertentu saja.

5. Dapat diakses melalui mobile phone, Hasil rekaman dari IP Camera anda dapat diakses dari mobile phone yaitu Iphone, Blcakberry, Windows Phone, dan mobile phone yang support Android.
6. Download recorded video, Anda dapat menyimpan hasil rekaman dari IP Cmera Anda ke computer lokal, cukup dengan mendownload hasil video dari Archive, maka Anda bisa menyimpan sesukanya

7. Camera dapat dibagi (share), Anda dapat berbagi kamera Anda dengan anggota keluarga yang lain, teman, rekan sekantor dan yang lain. Ketika Anda berbagi kamera dengan member lain, Anda dapat menentukan fitur apa saja yang dapat diakses oleh member tersebut dan tidak ada biaya tambahan untuk fitur share.

CARA KERJA:

0 komentar:

Speedy?????....

SPEEDY adalah merupakan layanan broadband akses internet dari Telkom Indonesia berkualitas tinggi bagi perumahan serta SME (Small Medium Enterprise).

Speedy menggunakan teknologi ADSL (Asymmetric Digital Line Subscriber), MSAN (Multi Service Access Node), dan GPON (Gigabit Passive Optical Network), yang menghantarkan sinyal digital berkecepatan tinggi melalui jaringan telefoni secara optimal bagi keperluan konsumsi konten internet, dengan kecepatan data dari 384 kbps hingga 100 Mbps. Tetapi tidak menutup kemungkinan penggunaan teknologi baru lain yang lebih baik/terbaru.

Saat ini Telkom menyediakan 3 (tiga) jenis layanan Speedy:
1. Speedy Reguler: merupakan produk layanan internet broadband yang diperuntukkan bagi pelanggan perumahan (family) atau personal yang hanya membutuhkan akses internet standar misalnya untuk keperluan browsing, chatting, gaming, download email, dan lain-lain. Speedy Reguler ditawarkan dalam paket berlangganan dengan kecepatan mulai dari 384 kbps – 100 Mbps, tergantung kondisi jaringan setempat.
Karakteristik:
a. SLG (Service Level Guarantee) standard untuk segmen perumahan.
b. Asymmetric dengan perbandingan upstream jauh lebih kecil dari downstream.
c. Abonemen / berlangganan.
d. Unlimited.
e. Cara pembayaran Postpaid.
f. IPPublik Dinamik (DHCP - Dynamic Host Configuration Protocol).
g. Port TCP 25 (SMTP service) hanya dibuka ke SMTP yang disediakan TELKOM yaitu smtp.telkom.net port 25.
h. Dapat disisipi advertising.
Note: Informasi Paket dan Harga Speedy Reguler silakan hubungi 147.

2. Speedy Instan: merupakan produk yang diluncurkan oleh TELKOM sebagai salah satu upaya untuk menyediakan layanan broadband yang siap pakai oleh pelanggan (Pay as you use). Pelanggan yang belum berlangganan paket Speedy Reguler dapat menggunakan layanan broadband dengan cara membeli paket harian baik prepaid maupun postpaid.
Karakteristik:
a. SLG (Service Level Guarantee) standard untuk segmen perumahan.
b. Asymmetric dengan perbandingan upstream jauh lebih kecil dari downstream.
c. Pay As You Use.
d. Limited sampai kuota waktu habis.
e. Cara pembayaran Prepaid atau Postpaid/ Voucher spin card
f. IP Publik Dinamik (DHCP - Dynamic Host Configuration Protocol).
g. Port TCP 25 (SMTP service) hanya dibuka ke SMTP yang disediakan TELKOM yaitu smtp.telkom.net port 25.
h. Dapat disisipi advertising.
Informasi Speedy Instan tersedia di link: Speedy_Instan

3. Speedy Gold: merupakan produk layanan internet broadband yang diperuntukkan bagi pelanggan SME (Small Medium Enterprise) yang membutuhkan layanan internet untuk keperluan bisnis, misalnya mail server kecil, web server pribadi, warnet dll. Speedy Gold ditawarkan dalam paket berlanggan dengan kecepatan mulai 512 kbps – 100 Mbps.
Karakteristik
a. SLG standard untuk segmen bisnis.
b. Asymmetric dengan perbandingan upstream lebih kecil dari downstream (kualitas lebih baik dari Speedy Reguler).
c. Abonemen / berlangganan.
d. Unlimited.
e. Cara pembayaran Postpaid.
f. 1 IP Publik Statik (DHCP) sesuai permintaan customer.
g. Port TCP 25 (SMTP service) hanya dibuka ke SMTP yang disediakan TELKOM yaitu smtp.telkom.net port 25.
h. Tidak disisipi advertising.

1 komentar:

Cara setting modem TP-Link Wireless ADSL2 + Router

Bagi pelanggan yang menggunakan Speedy jenis Modem TP-Link ini...Saya coba Share.
Langkah-langkahnya sebagai berikut:
1. Untuk contoh saya gunakan jaringan WiFi. Koneksikan terlebih dahulu ke modem. Contoh: nama wifi. Myspeedy@8686 Untuk passwordnya ada di belakang modem yaitu PIN. Ini defaultnya.
2. Buka Browser Firefox atau Google Chrome, Untuk defaultnya 192.168.1.1 Username: admin Password: admin.
Interface Setup


Kita bisa gunakan Quick Setup/ Interface Setup. Untuk sekarang menggunakan Interface Setup > Internet. Seperti gambar diatas.
Bagi pengguna Speedy pastinya tau jenis-jenis DSLAM yang dipakai daerah-daerah tertentu. Yang nantinya untuk memilih VPI dan VCI ini harus sesuai dengan jalur akses speedy.
VPI dan VCI yang digunakan adalah:
1. Area Jakarta
untuk DSLAM buatan alcatel-lucen (france)
encapsulation: PPPoA. VPI=8 VCI=35
Untuk DSLAM buatan Huawei Technologies Co Ltd (China)
encapsulation: PPPoE. VPI=0 VCI=35
Untuk DSLAM buatan Siemens AktienGesellschaft (Germany)
Encapsulation = PPPoA. VPI=1 VCI=33
2. Area Sumatra, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, Kalimantan, Sulawesi
Untuk DSLAM buatan ZTE (ZhongXing Telecommunication Equipment Co Ltd)(China)
Encapsulation = PPPoE VPI= 8 VCI= 81
Untuk DSLAM buatan Huawei Technologies Co Ltd (China)
Encapsulation = PPPoE VPI= 0 VCI= 35

Disini adalah untuk Virtual Circuit gunakan PVC 0: VPI = 0 VCI=35
3. Username & password dari Telkom. Contoh: Username: xxxxxxxxxxxx@telkom.net dan Password: xxxxxxxxxx. Untuk username biasanya 12 digit dan password biasanya 10 digit. terakhir kita save paling bawah.
4. Tak lupa kita ganti WiFi & Password untuk WiFi
Seting WiFi
- SSID adalah nama WiFi yang akan kita pakai
- Authentication type kita pilih yang WPA/PSK
- Pre-Shared key adalah password WiFi

5. Tunggu beberapa detik/menit. yang kita tunggu menunggu lampu internet nyala. Jika lampu internet nyala. bisa langsung browsing.
Status
Lalu kita lihat status. Untuk IP sudah masuk. Lihat SNR Margin kalau diatas 30 termasuk jaringan bagus.

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Diatas adalah contoh dimana kita menyeting menggunakan Interface Setup. Sekarang Coba seting dengan Quick Setup. Tapi ada beberapa modem Speedy yg tidak menggunakan Quick Setup seperti ZTE (ada yang tidak menggunakan Quick Setup).
Untuk perbedaan: Cuma langkah-langkahnya saja. terkadang lebih gampang menggunakan Quick Setup dari Interface Setup. Karena Quick Setup kita cuma input yang penting-penting saja.
1. Quick Setup > RUN WIZARD keluar jendela baru
Klik NEXT
2. Pilih Time Zone > GMT +07.00 (Bangkok, Jakarta, Hanoi) > NEXT
Time Zone
3. Pilih ISP Connection Type menggunakan PPPoE/PPPoA
PPPoE/PPPoA
4. Masukan Nomer Speedy & Password
No. Speedy & Password
5. NEXT Complete!
Complete
Matikan Modem lalu nyalakan lagi modemnya. Lampu Power, ADSL, Internet, WiFi nyala. Ok Langsung Browsing.

Note: Pertama kita nyalakan modem speedy dan masukan kabel RJ11(saluran telepon) ke modem. Tunggu sekitar 3 menit. lihat lampu yang nyala. Jika lampu yang nyala Power, ADSL, WiFi ini berarti normal tinggal kita seting dengan cara yang diatas. Apabila lampu ADSL belum nyala berarti dijaringan belum terkoneksi Mungkin belum dijamper di MDF/RK.
Cara Reset modem: Klik tombol reset kira-kira 13 detik maka akan default dengan sendirinya. tapi No.speedy dan password juga akan hilang.

==== 0 ====
Perbedaan Modem ZTE
Hampir semua seting modem speedy sama, disini perbedaannya yaitu pada security dan Quick Start. Untuk Username: support password: theworldinyourhand. kalo masukin admin-admin juga bisa tapi perbedaannya tidak ada setingan wireless. Modem type ini menggunakan Interface Setup

35 komentar:

Indonesia Wifi atau @Wifi.id

Saat ini ada 5 pilihan SSID yang masuk dalam @wifi.id yaitu:
1. Flashzone-seamless
2. Flash Zone
3. @wifi.id atau Speedy Instan@wifi.id
4. Flexi Zone
5. Free@wifi.id
A. TIDAK BERBAYAR (FREE)
Untuk memberi kemudahan kepada seluruh pengguna Wifi, @wifi.id menyediakan akses wifi gratis kepada para pelanggan dengan beberapa pembatasan yaitu sebagai berikut:
1. Menggunakan SSID free@wifi.id
2. Login SSID free@wifi.id tanpa registrasi
3. Kecepatan akses terbatas max 1 Mbps
4. Adanya insertion advertising (Pop Up) selama 5 s/d 20 detik, Klik "Lanjutkan"
Setiap 20 menit dilakukan pemutusan akses, sehingga jika pelanggan masih menghendaki koneksi makan harus melakukan browsing kembali.
Saat ini, khusus pelanggan TelkomGroup Akses @wifi.id bisa diperoleh juga secara free dengan cara:
  • Pelanggan Telkomsel (SSID: @wifi.id, FlashZone).
           * Call ke *363*601# untuk mempeoleh layanan free wifi selama 1 jam
           * Pelanggan akan memperoleh balasan SMS berupa informasi password untuk login.
           * Pelanggan akses menggunakan Username [nomor Telkomsel], Password [balasan SMS]

  • Pelanggan Flexi (SSID : @wifi.id, Flexi Zone)
           * Telah terdaftar sebagai pelanggan Flexi Mobile Broadband (FMB) atau FlexiNet (FNet).
           * Pelanggan akses dengan menggunakan Username & Password yang ada di FMB/FNet

  •  Pelanggan Telkomsel (SSID : Flashzone-seamless)
    • Pelanggan yang telah berlangganan layanan data Telkomsel dapat melakukan mobile WiFi Seamless, yaitu perpindahan koneksi jaringan dari 2G/3G ke WiFi tanpa perlu memasukan Username & Password untuk memperoleh akses.
      Username dan Password yang sudah ada didalam SIM Card perlu diaktifkan dengan cara mensetting otentikasi handled yang digunakan menjadi otentikasi EAP SIM.

  • Pelanggan Speedy (SSID : @wifi.id)
    • Ada 2 cara akses untuk pelanggan speedy yaitu:
      1. Menggunakan Username & Password sesuai akun @telkom.net.id yang telah dimiliki
      2. Menggunakan Username [nomer speedy] dengan Password [nomer telepon rumah]
      3. Bila belum memiliki akun, Pelanggan dapat membuat akun @telkom.net.id di http://telkomspeedy.com
B. BERBAYAR
Untuk pelanggan yang belum berlangganan layanan data, akses ke @wifi.id dapat dilakukan dengan cara membeli paket (time based) yang menggunakan digital voucher sebagai alat bayar.
Cara Registrasi:
Ketik Net 5000
Kirim ke 8108
Koneksi ini Up To 10 Mbps, Namun tergantung pada jaringannya juga.
Nikmati internetan 24 Jam
Bagi pelanggan Telkomsel cukup call ke *363*600# 

2 komentar:

Penggunaan Speedy Instan Card

Speedy Instan Card ini tidak asing lagi di pasaran atau banyak anda jumpai. Kartu ini digunakan untuk WiFi Program Spin, Hotspot Waralaba, dll..
Untuk penggunaanya kita konekin dulu ke SSID yang namanya Speedy Instan@wifi.id atau @wifi.id.
Jika sudah sampai konek, langsung kita browsing...namun kalau belum bisa konek kemungkinan untuk seting vlan belum dikasih dari PT TELKOM. Bagi anda yang mau mengaktifkan @wifi.id nya bisa hubungi plaza telkom terdekat atau 147 atau kalau anda ada dilokasi daerah Jakarta Barat bisa langsung hubungi saya untuk mengaktifkan @wifi.id.

Gambar. Connnect @wifi.id
 Petunjuk Penggunaan

  1. Pada Welcome page @wifi.id pilih akses Speedy Instan Card
  2. Login menggunakan username dan password yang tertera pada kartu perdana Spin Card
  3. Pelanggan yang login pertama kali, akan masuk ke form registrasi TelkomID, ada pilihan Ya atau Tidak. Jika anda menjawab Ya maka isi form tapi jika anda menjawab Tidak langsung buka tab baru terus siap berselancar didunia maya.
    Klik Browsing
  4. Setelah selesai browsing, logout pada halaman landing page
  5. Apabila tidak ada aktifitas browsing selama 60 menit, maka secara otomatis akan logout dengan sendirinya.

.:: BEGITU MUDAH BEGITU MURAH ::.
Top Up dengan Telkom Voucher
  1. Telkom Voucher bisa anda dapatkan dioutlet terdekat. Pilih Tab menu top up (isi ulang). masukan parameter yang harus diisi (Telkom_ID/email, password, no_serial voucher dan kode gosok)
  2. Jika Top Up berhasil, maka akan muncul notifikasi "Berhasil" dan posisi balance setelah di top up
Top Up dengan FKios
  1. Nomor yang diisi ulang adalah 11 digit angka username yang berawalan 8. Setelah pulsa terisi, cek saldo pada tab menu beli paket
  2. Pelanggan melakukan beli paket sesuai nominal yang diinginkan melalui tab menu Beli Paket
  3. Pelanggan melakukan Beli Paket sesuai nominal yang diinginkan melalui tab menu Beli Paket
  4. Jika Beli Paket berhasil, balance terdeduct sebesar paket pilihannya dan pelanggan bisa login kembali dan melanjutkan browsing.
Cek Status dan Lupa Password
  1. Jika pelanggan lupa password masuk tab menu check status, masukan Telkom_ID/email kemudian klik lupa password, password akan dikirimkan melalui sms
  2. Klik Tab menu check status untuk mengetahui status pelanggan pada layanan WiFi

9 komentar:

Program Speedy Hotspot Waralaba

Program ini diselenggarakan oleh PT TELKOM. Project ini dilakukan di tempat keramaian diantara: Praktek dokter, Kos-kosan, Tempat Cuci Mobil, Apotik, Bengkel Mobil, Mini Cafe, Salon, Ruang Tunggu.

Pendahuluan
Membuka peluang kerja bagi para anda para pelaku usaha untuk melakukan kerjasama waralaba dibidang layanan internet hotspot. Layanan hotspot adalah layanan internet tanpa kabel yang menggunakan teknologi Wi-Fi (Wireless Fidelity) 802.11b dengan frekuensi tinggi. Dengan berbekal pengalaman sebagai penyedia layanan internet terpercaya di indonesia.
Telkom memperhitungkan bahwa bisnis Hospot Waralaba menjadi peluang dengan potensi menjanjikan. Saat ini menurut survei yang diselenggarkan oleh Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) menyatakan bahwa jumlah pengguna internet di indonesia tahun 2013 diperkiraan kira 82 juta pengguna dan berkembang terus.

Tujuan
Meraih keuntungan dari bisnis Speedy Hospot Waralaba dengan didukung infrastruktur terbaik oleh Telkom, manajemen telkom dan seluruh dinamika gerak progresif oleh seluruh unsur pelaksana kegiatan usaha penyedia layanan internet di indonesia untuk mencapai pertumbuhan bisnis internet yang pesat diseluruh indonesia termasuk salah satunya dengan menjalin kerjasama dengan para pelaku industri kecil dan menengah di indonesia venue owner layanan Speedy Hotspot.

Perhitungan Keungtungan Kerjasama Sebagai Vunue Owner Sharing Fee
Setiap venue owner yang tergabung dalam Speedy Hospot Waralaba mendapatkan sharing fee sebesar 30% atas penggunaan alat bayar oleh pelanggan. Alat bayar tersebut antara lain: Speedy Instan Card, potong pulsa Flexi dan Telkomsel (senilai 5000/transaksi). Pembayaran sharing Fee dihitung bulanan dan pembayaran dilakukan 1 bulan setelah pemakaian bulan sebelumnya dengan menggunakan layanan akun e-money Delima Keuntungan yang masuk ke akun delima milik anda dapat ditransfer ke bernagai rekening Bank Indonesia.

Sumber pendapatan kedua berasal dari margin keuntungan penjualan Speedy Instan Card. Anda mendapatkan harga khusu minimal 7 kartu perdana (berlaku kelipatan untuk pembelian selanjutnya) Speedy Instan Card dengan harga sebesar Rp. 20.000,- (2.850/perkartu). Sementara harga jual pasaran Speedy Instan Card adalah Rp. 5.000,-

Gambar. Spin Card Instan

8 komentar:

IndiSchool

Paket Wifi IndiSchool
Deskripsi Program:

  1. Program WiFi IndiSchool adalah layanan WiFi Gratis yang hanya berlaku di sekolah
  2. SSID yang digunakan adalah Indischool@WiFi.id
  3. Kecepatan akses adalah Up To 1 Mbps
Prioritas Layanan:
Layanan WiFi Indischool ini diprioritaskan untuk kalangan sekolah SMP sampai SMA yang tergabung dalam TSC (Telkomsel School Community)



  • Paket :
            - Paket Gratis    : Rp. 0/30 menit
            - Paket Harian   : Rp. 1000/hari
            - Paket Bulanan : Rp. 20.000/30 hari
  • Cara Registrasi :
            - Melalui UMB *232#
            - Malalui SMS ke 2323 dengan keyword
                    1. 30 Menit Gratis                   : indi <spasi>free kirim ke 2323
                    2. Paket Harian Rp. 1000       : indi <spasi>1000 kirim ke 2323
                    3. Paket Bulanan Rp. 20.000  : indi<spasi> 20000 kirim ke 2323
Untuk Website terkait : indischool

0 komentar:

Post Test

Post Pertama

0 komentar:

Copyright © 2013 .:: The World In Your Hand ::..